Sejarah
Lainnya
Tempat untuk Dilihat
Lainnya
Lainnya
Akses
Lainnya
Sekitar

Festival Nebuta diadakan di prefektur Aomori dan merupakan salah satu festival musim panas terbesar di wilayah Tohoku. Mulai dari tanggal 2 sampai 7 Agustus, lebih dari 3 juta orang mengunjungi Aomori untuk merayakan festival Nebuta. Pada festival ini, pelampung besar bernama “nebuta” diangkut sepanjang kota, selama “haneto” atau penari, menari di sekitarnya. Siapapun yang datang ke festival ini dapat menjadi “haneto”, jadi datang ke festival Nebuta dan rayakan musim panas Anda seperti orang Jepang!

Sejarah Festival Nebuta

Asal mula festival ini tidak diketahui, tetapi terdapat beberapa teori yang menjelaskan asal mula dari festival ini. Teori yang paling dikenal menjelaskan bahwa Festival Nebuta merupakan campuran dari Festival tradisional “tanabata” dari Cina dan adat istiadat Tsugaru (sekarang Aomori).

“Nebuta” merupakan lantera besar yang dibuat dengan kayu, katawt dan kertas. Di beberapa wilayah di Aomori, “Nebuta” dikenal sebagai “Neputa” atau “Nefuta”.

“Nebuta” dilepaskan ke laut pada hari terakhir festival untuk mendoakan dan mengharapkan kesehatan.

Bagaimana “Nebuta” Dibuat

青森ねぶた祭り・ねぶたの運行

ねぶた1台の大きさ(写真提供:青森県観光情報サイト

Pelampung lantera “nebuta” dibuat melalui 10 langkah, dan membutuhkan sekitar 3 bulan untuk selesai. Biaya untuk membuat satu ‘nebuta’ adalah sekitar ¥2,000,000. “Nebuta” dibuat dengan teliti oleh pengrajin nebuta.

1. Sketsa / Garis besar (Outline)

Pada awalnya, cetak biru (blueprint) nebuta dibuat. Desain dari nebuta pada umumnya didasarkan tokoh-tokoh bersejarah atau legenda.

2. Cottage-making (Pembangunan pondok)

Pondok untuk nebuta dibuat sebelum pembuatan ‘nebuta’. Pondok ini dibuat sebagai tempat untuk membuat dan menyimpan nebuta. Pada umumnya, pondok ini mempunyai tinggi 6 meter dan lebar 12 meter.

3. Bagian-bagian yang Kecil

Bagian-bagian yang kecil seperti muka dan anggota badan, dari Nebuta dibuat. Ukuran dari bagian-bagian ini diukurkan dengan teliti sebelum penyusunannya.

4. Struktur

Bagian berstruktur dari Nebuta dibangun. kerangka dari nebuta diciptakan dengan kawat dan tali.

5. Listrik dan Lampu

Lampu dan kawat listrik diikat dengan kerangka nebuta untuk mengiluminasi lantera tersebut. Pada zaman dahulu, sebelum kawat listrik dan lampu, lilin digunakan untuk mengiluminasi nebuta.

6. Memasang Kertas

Kertas yang digunakan untuk eksterior “nebuta” adalah jenis washi, atau kertas Jepang. Kertas ini dipasang ke kerangka “nebuta” dengan teliti. Ini merupakan salah satu langkah yang paling sulit di pembuatan “nebuta”.

7. Memberi Warna dengan Tinta

Dengan tinta hitam, desain “nebuta” yang rumit dilukis dengan teliti.

8. Paraffin Wax

Paraffin Wax dilelehkan dan diteteskan ke kertas sebelumnya untuk membuat desain. Proses ini juga membuat warna di kertas untuk tidak tercampur.

9. Coloring (Mewarnai kertas)

Kertas tersebut diwarnai dengan cat berbasis air. Pembuatan “Nebuta” telah selesai.

10. Mengangkat Nebuta

Pada akhirnya, “Nebuta” diangkat ke rak. Sekitar 40 sampai 50 orang berkumpul untuk mengangkat “nebuta” ke rak bertinggi 2 meter, lalu menyimpannya di pondok. Setelah langkah ini, “Nebuta” tersebut sudah siap untuk Festival Nebuta.

Nikmati Festival Nebuta Sepenuhnya!

Tentunya, Anda dapat menyaksikan “nebuta” diangkut sepanjang kota dan menikmatinya. Tetapi, Anda juga dapat menjadi penari haneto dan menikmati festival ini seperti orang Jepang!

青森ねぶた祭りで踊るハネト集団

青森ねぶた祭りで踊るハネト集団(写真提供:青森県観光情報サイト

Haneto adalah penari yang menari disekitar pelampung “Nebuta”. Tradisi penari dari festival ini adalah untuk bersorak “Rassera, rassera!” selama menari disekitar pelampung ini.

Siapapun dapat menjadi haneto! Anda hanya perlu meminjam pakaian haneto dan Anda dapat menari di sekitar “Nebuta” sebagai haneto!

Cara untuk Menjadi Haneto

夕暮れどきの青森ねぶた祭り

ねぶたを囲んで踊るハネト(写真提供:青森県観光情報サイト

Meskipun tidak ada reservasi untuk menjadi haneto, ada beberapa aturan yang harus anda aturi untuk menjadi haneto. Hal terpenting yang Anda harus lakukan adalah untuk datang dengan pakaian Haneto.

Anda dapat membeli pakaian haneto di mall, atau Anda dapat menyewanya juga.

Berikut adalah beberapa aturan untuk menjadi haneto:
⑴Berkontribusi untuk membuat Festival Nebuta menarik untuk semuanya.
⑵Datang dan berkumpul di area yang ditentukan 10 menit sebelum jam yang ditentukan.
⑶Mengikuti instruksi dari anggota panitia festival.
⑷Tidak membawa benda-benda dan aksesoris asing, seperti peluit.
⑸Tidak membawa petasan api atau bahan peledak.
⑹Tidak jalan/berbaris ke arah lain.
⑺Membuat jalan untuk truk pemadam kebakaran dan ambulans

Dapatkan pakaian haneto Anda, ikuti aturan ini dan Anda dapat menikmati Festival Nebuta dengan cara yang benar seperti orang Jepang!

Kembang Api, Nebuta dan Laut

ねぶた海上運行の背後で打ち上げられる花火

青森花火大会とねぶた海上運行(写真提供:青森県観光情報サイト

Pada hari terakhir Festival Nebuta, acara kembang api dan pelepasan “Nebuta” ke laut diadakan.

Selama Festival Nebuta, pelampung “nebuta” diperiksa oleh panitia eksekutif, di mana mereka akan memilih 6 “nebuta” untuk dilampungi di laut pada malam terakhir.

“Nebuta” yang dilampung dilaut mengiluminasi lautan yang gelap sementara kembang api mewarnai langit malam hari. Pemandangan yang sangat menakjubkan ini hanya dapat dilihat pada hari terakhir festival ini, jadi pastikan untuk tinggal sampai hari terakhir! Selain itu, jangan lupa untuk memesan tempat duduk Anda untuk mendapat pemandangan yang indah.

Akses

Stasiun terdekat: Aomori Station

Dari Hachinohe Station 八戸駅

【Hachinohe Sta.】Aoimori Railway / for Aomori
→【Aomori Sta.】Jalan kaki sekitar 10 menit

Dari Aomori Airport 青森空港

【Aomori Airport】JR Bus / for Aomori
→【Aomori Sta.】Jalan kaki sekitar 10 menit

Rencanakan Perjalanan Anda Terlebih Dahulu!

Festival Nebuta diadakan setiap tahun dari 2 sampai 7 Agustus. Anda disarankan untuk mengreservasi hotel dan tempat duduk (untuk malam terakhir) terlebih dahulu, karena festival ini sangat terkenal di Jepang dan akan habis dengan cepat.

Tempat Wisata di Sekitar