Tempat untuk Dilihat
Lainnya
Lainnya
Lainnya
Lainnya
Lainnya
Lainnya
Lainnya
Lainnya
Lainnya
Konklusi

Musim dingin di Tokyo dipenuhi dengan iluminasi yang menerangkan kota pada malam hari dengan indah. Sepanjang kota, Anda dapat menemukan berbagai tempat iluminasi yang sangat indah. Berikut adalah 10 tempat iluminasi musim dingin di Tokyo untuk 2017/2018 yang harus Anda lihat.

Daerah Shibuya / Nakameguro

1. Ao no Dokutsu SHIBUYA

Papan Iluminasi Ao no Dokutsu SHIBUYA di Taman Yoyogi

Iluminasi Ao no Dokutsu SHIBUYA

Iluminasi Ao no Dokutsu (berarti “gua biru”) SHIBUYA dapat dilihat di Taman Yoyogi di daerah Shibuya. Pohon-pohon dari Jalan Shibuya Koen-dori sampai jalan zelkova di Taman Yoyogi diterangkan menjadi warna biru dan memberi pemandangan bagaikan mimpi.

Iluminasi Ao no Dokutsu SHIBUYA di Taman Yoyogi

Ao no Dokotsu di Taman Yoyogi

Sepanjang 800 meter, 600,000 lamput LED warna biru menerangkan pohon-pohon di sini. Di jalan zelkova di Taman Yoyogi sepanjang 300 meter, Anda akan merasa seperti berada di gua asli yang dikelilingi dengan lampu biru.

・ Informasi
Tanggal: 22 Nov. 2017 (Rabu) – 31 Des. 2017 (Minggu)
Tempat: Shibuya Koen-dori Street sampai Yoyogi Park Zelkova Avenue
Waktu: 5:00p.m. – 10:00p.m. (Jam dapat berubah)
Akses:
  - Shibuya Station: Jalan kaki 5 menit dari Hachiko Exit di Exit 7
  - Harajuku Station: Jalan kaki 10 menit dari Omotesando Exit
Website: Ao no Dokutsu SHIBUYA

2. Iluminasi Omotesando

Iluminasi Omotesando diadakan untuk pertama kalinya dalam 7 tahun pada 2017. Iluminasi ini akan diadakan dari 30 Nov. sampai 25 Des. 2017.

Pemandangan Iluminasi Omotesando

Iluminasi Omotesando

Dari Jingu-bashi bridge Crossing sampai Omotesando Crossing, sekitar 900,000 lampu emas mengiluminasi 150 pohon zelkova. Pada saat ini, seluruh Omotesando Avenue diiluminasi dan memberi pemandangan yang sangat indah.

・ Informasi
Tanggal: 30 Nov. 2017 (Kamis) – 25 Des. 2017 (Senin)
Tempat: Dari Jibgu-bashi Bridge Crossing sampai Omotesando Crossing (sekitar 1.1 kilometer)
Waktu: Matahari terbenam sampai 10:00p.m.
Akses:
  - JR Harajuku Station: Jalan kaki 4 menit dari Omotesando Exit
  - Tokyo Metro Omotesando Station: Jalan kaki 1 menit dari Exit A3
Website: Iluminasi Omotesando

3. NAKAMEGURO JEWEL DOME 2017

Iluminasi Nakameguro Jewel Dome di Sungai Meguro

Light-up Sungai Meguro

Iluminasi NAKAMEGURO JEWEL DOME megiluminasi 110 pohon sakura yang ditanam di tepi Sungai Meguro. Pada tahun 2017, iluminasi pohon sakura di sini dilakukan dari 15 sampai 24 Desember.

Iluminasi Sakura Nakameguro Jewel Dome di Sungai Meguro

Iluminasi sakura di Sungai Meguro

Lampu yang digunakan di sini berwarna emas-oranye yang hangat dan putih, dan sekitar 500,000 lampu ini mengiluminasi pohon sakura sepanjang sungai ini. Tema dari iluminasi ini adalah “Iluminasi musim dingin yang seindah bunga musim semi”, dan tema dari iluminasi ini akan terlihat nyata ketika Anda melihatnya.

・ Informasi
Informasi
Tanggal: 15 Des. 2017 (Jumat) – 24 Des. 2018 (Minggu)
Tempat: Sungai Meguro (Jembatan Horai-bashi sampai Jembatan Asahi-bashi)
Waktu: 4:00p.m. – 9:00p.m.
Akses: Jalan kaki 1 menit dari Nakameguro Station

4. Iluminasi Musim Dingin Yebisu Garden Place

Iluminasi Musim Dingin Yebisu Garden Place

Promenade

Dari 3 Nov. 2017 (Jumat) sampai 8 Jan. 2018 (Senin), Anda dapat menyaksikan iluminasi di Yebisu Garden Place. Tema iluminasi untuk 2017 adalah “Baccarat ETERNAL LIGHTS”, dan mengfiturkan Baccarat Chandelier yang mengesankan.

Baccarat Chandelier Iluminasi Musim Dingin Yebisu Garden Place

Baccarat Chandelier

Baccarat Chandelier adalah salah satu yang terbesar di dunia, dan dibuat dari 8,000 potongan kristal dan 250+ lampu.

Di Clock Plaza, Pasar Natal yang diinspirasi oleh pasar natal Perancis diadakan. Di sini, Anda dapat membeli barang-barang natal dan menghangatkan diri Anda dengan wine hangat atau cokelat panas.

・ Informasi
Tanggal: 3 Nov. 2017 (Jumat) – 8 Jan. 2018 (Senin)
Tempat: Yebisu Garden Place
Waktu:
  - Baccarat Chandelier: 12:00p.m. – 12:00a.m.
  - Center Plaza: 4:00p.m. – 12:00a.m.
Akses: Jalan kaki 5 menit via Skywalk dari Ebisu Station
Website: Iluminasi Musim Dingin Yebisu Garden Place

Daerah Roppongi / Azabu-juban

5. MIDTOWN CHRISTMAS 2017

Iluminasi Pohon Tokyo Midtown

Iluminasi pohon di Tokyo Midtown

Di Tokyo Midtown di Roppongi, iluminasi diadakan sebagai bagian dari MIDTOWN CHRISTMAS.

Iluminasi Starlight Garden Tokyo Midtown

Starlight Garden

Tema untuk 2017 adalah “Perjalanan ke luar angkasa”. Iluminasi di Starlight Garden menciptakan elemen selestial. Iluminasi di sini akan berbeda setiap hari dalam satu minggu.

・ Informasi
Tanggal: 15 Nov. 2017 (Rabu) – 25 Des. 2017 (Senin)
Tempat: Tokyo Midtown:
Waktu: 5:00p.m. – 11:00p.m.
Akses: Terhubung dengan Roppongi Station
Website: Daerah Roppongi

6. ARTELLIGENT CHRISTMAS

Dari 7 sampai 25 Nov. (2017), acara iluminasi ARTELLEGENT CHRISTMAS diadakan di Roppongi Hills.

Iluminasi ARTELLIGENT CHRISTMAS di Keyakizaka Street Roppongi Hills

ARTELLIGENT CHRISTMAS di Keyakizaka Street

Iluminasi ini diadakan di empat area di Roppongi Hills, di Mori Garden, 66 Plaza, Keyakizaka Street dan West Walk. Setiap iluminasi ini mempunyai keindahan yang unik. Contohnya, di Keyakizaka, Anda dapat jalan melalui jalan sepanjang 400 meter yang dikelilingi dengan iluminasi dan pemandangan Tokyo Tower di depan.

Iluminasi 10 menit di Keyakizaka Street Roppongi Hills ARTELLIGENT CHRISTMAS

Iluminasi 10 menit di Keyakizaka Street

Pada tahun 2017, iluminasi di Keyakizaka Street mengadakan iluminasi ambar selama 10 menit. Anda dapat menyaksikan lampu amber ini setiap 30 menit.

・ Informasi
Tanggal: 7 Nov. 2017 (Senin) – 25 Des. 2017 (Senin)
Tempat: Roppongi Hills
Waktu: 5:00p.m. 11:00p.m. (sampai 12:00a.m. dari 15 sampai 25 Des.)
Akses: Terhubung dengan Roppongi Station
Website: ARTELLIGENT CHRISTMAS

Daerah Tokyo Station / Shiodome

7. Iluminasi Marunouchi

Jalan Marunouchi-dori, jalan yang dikenal untuk toko-toko mewahnya, akan dipenuhi dengan iluminasi natal dari 9 Nov. 2017 sampai 18 Feb. 2018.

Iluminasi Jalan Marunouchi-dori

Jalan Marunouchi-dori

Jalan sepanjang 1.2 kilometer ini akan dihiasi dengan warna emas sampanye yang mewah. Pemandangan ini dipilih sebagai Situs Warisan Pemandangan Malam Hari.

・ Informasi
Tanggal: 9 Nov. 2017 (Rabu) – 18 Feb. 2018 (Minggu)
Tempat: Jalan Marunouchi-dori
Waktu: 5:30p.m. – 11:00p.m.
Akses: Jalan kaki sekitar 1 menit dari Exit Marunouchi Tokyo Station
Website: Daerah Tokyo Station

8. Tokyo Michiterasu

Iluminasi Tokyo Michiterasu di Stasiun Tokyo

Stasiun Tokyo

Iluminasi Tokyo Michiterasu diadakan di daerah Stasiun Tokyo / Marunouchi dari 24 Des. 2017 sampai 28 Des. 2017. Acara ini memiliki tujuan untuk mengiluminasi Jepang dari pusat kotanya.

Iluminasi Big Flower Box Tokyo Michiterasu

Karya seni bunga pada siang hari

Tema untuk 2017 adalah “Selebrasi”, dan seluruh daerah ini akan didekorasi dengan bunga. Jalan Gyoko-dori, di depan Stasiun Tokyo, memiliki kebun bunga yang indah, akan diterangkan untuk pemandangan malam hari yang menakjubkan.

Karysa seni Bunga Gyoko-dori Tokyo Michiterasu

Karya seni bunga pada malam hari

・ Informasi
Tanggal: 24 Des. 2017 (Minggu) – 28 Des. 2017 (Kamis)
Tempat: Marunouchi Area
Waktu: 5:00p.m. – 9:00p.m.
Akses: Langsung dari Marunouchi Exit Tokyo Station
Website: Tokyo Michiterasu

9. Iluminasi Caretta

2017 merupakan tahun ke-15 fasilitas komersial Caretta Shiodome. Iluminasinya, Carreta Illumination (Iluminasi Caretta), adalah acara musim dingin yang terkenal.

Iluminasi Caretta Shiodome

Iluminasi Caretta

Tema untuk iluminasi tahun ini adalah “Cerita cinta sejati” yang didasarkan dari film Disney “Beauty and the Beast”. Beberapa dari iluminasi di sini terinspirasi dari beberapa adegan di film ini, dan Anda dapat menikmati fantasi Anda di Iluminasi Caretta.

・ Informasi
Tanggal: 11 Nov. 2017 (Kamis) – 14 Feb. (Kamis) (Tidak termasuk 1 dan 2 Jan.)
Tempat: Caretta Shiodome
Waktu: 5:00p.m. – 11:0p.m. (6:00p.m. – 11:00p.m. dari 3 Jan.)
Akses:
  - JR Shimbashi Station: Jalan kaki 5 menit dari Shiodome Exit
  - Shiodome Station: Jalan kaki 1 menit dari Shimbashi Exit
Website: Tokyo Michiterasu

Daerah Shinjuku

10. Iluminasi Shinjuku Terrace City

Shinjuku Terrace City adalah area yang dipenuhi dengan toko-toko yang terletak di Odakyu Railway Shinjuku Station. Setiap musim dingin, iluminasi Shinjuku Terrace City diadakan di sini.

Iluminasi Shinjuku Southern Terrace

Shinjuku Southern Terrace di Shinjuku Terrace City

Tema iluminasi adalah “Smile”, atau senyum. Iluminasi tahun ini adalah warna pink. Jalan kecil di Southern Terrace akan dikelilingi dengan lampu pink yang cantik, dan akan membuat Anda tersenyum.

・ Informasi
Tanggal: 15 Nov. 2017 (Rabu) – 22 Feb. 2018 (Kamis) (Berbeda setiap area)
Tempat: Shinjuku Terrace City
Waktu: 5:00p.m. – 12:00a.m. (Berbeda setiap fasilitas/waktu)
Akses: Jalan kaki sekitar 1 menit dari South Exit Shinjuku Station
Website: Iluminasi Shinjuku Terrace City

Waktu Light-up yang Berbeda

Acara iluminasi adalah acara musim natal yang sangat terkenal dan akan dipenuhi oleh orang-orang. Jika Anda ingin mengunjunginya ketika sepi, Anda disarankan untuk mengunjunginya setelah Tahun Baru. Beberapa dari tempat iluminasi ini tetap dibuka setelah Tahun Baru.