Kusatsu Onsen adalah pemandian air panas yang diakui secara nasional. Onsen ini bahkan dipilih sebagai salah satu dari 3 Onsen Utama di Jepang, bersama dengan Gero Onsen di prefektur Gifu dan Arima Onsen di prefektur Hyogo.
Terletak di bagian barat prefektur Gunma, Kusatsu Onsen mengeluarkan sekitar 32,000 liter air pemandian air panas setiap menit, dan merupakan yang terbanyak di Jepang.
Air di sini memiliki kadar asam yang tinggi, seperti pemandian di Yubatake, yaitu salah satu pemandian air panas yang memiliki kadar asam tertinggi di Jepang.
Daerah Kusatsu adalah kota onsen tradisional, dan jalanannya diaspal dengan batu bata. Satu acara yang harus Anda lihat di Kusatsu Onsen adalah yumomi, teknik tradisional yang digunakan untuk mendinginkan air pemandian air panas
Sejarah Kusatsu Onsen
Awal dari pemandian air panas di Kusatsu sampai sekarang belum diketahui. Dikatakan bahwa pemandian air panas ini mungkin digali sedini zaman Kofun (250 – 538) atau selambat zaman Kamakura (1186 – 1333). Pendiri onsen ini juga sampai sekarang belum diketahui.
Yang diketahui adalah bahwa pemandian air panas ini terkenal diantara sosok penting sepanjang sejarah, dan Kusatsu menjadi terkenal melalui kata dari mulut.
Salah satu penjelasan sumber air panas di Kusatsu Onsen adalah dari Gunung Kusatsu-Shirane.
Dikatakan bahwa setelah salju dari gunung berapi telah meleleh, salju ini dihangatkan oleh magma di dalam untuk sekitar 30 tahun. Air ini mengalir kebawah dan menjadi air panas yang digunakan oleh penduduk sekitar.
Yubatake
Yubatake
Yubatake adalah salah satu tempat utama di Kusatsu Onsen. Yubatake merupakan salah satu dari sumber utama air yang digunakan di berbagai fasilitas pemandian di sini.
Sekitar 4,000 liter air dikeluarkan setiap menit, dan didinginkan dari 60 derajat celcius menjadi suhu mandi yang nyaman.
Yunohana dibentuk di Yubatake. Yunohana adalah garam mandi alami, dan merupakan zat bubuk kristal yang kering.
Yunohana dikumpulkan setiap dua sampai tiga bulan, dan jika Anda beruntung, Anda dapat melihat proses pengumpulannya. Anda juga dapat membelinya sebagai souvenir, tetapi Anda mungkin akan kesulitan menemukannya karena persediaannya sangat terbatas.
Nama “Yubatake” mempunyai arti “ladang (hatake 畑) pemandian air panas (yu 湯)”. Nama ini diberikan kepada Yubatake karena di “ladang” inilah Yunohana dikumpulkan.
Light-up Yubatake
Pada malam hari, Yubatake akan diterangkan. Pada saat light up Yubatake, suasana di sekitarnya akan berubah dan mencipatkan atmosfer bagaikan mimpi.
Yumomi di Netsu-no-yu
Yumomi
Yumomi adalah teknik tradisional yang digunakan di daerah Kusatsu Onsen untuk mendinginkan air panas. Teknik ini mulai digunakan pada zaman Edo (1603 – 1867) dan telah digunakan sejak itu.
Papan kayu yang panjang digunakan untuk mengaduk air panas sehingga menjadi dingin. Dengan menggunakan teknik ini, mineral dan zat-zat yang bagus di dalam air panas ini tidak akan mengurang atau bahkan hilang.
Selain mendinginkan air, yumomi juga dikatakan sebagai olahraga sebelum pemandian. Lagu yang dinyanyikan selama yumomi adalah “Kusatsu Yumomi-uta”, dan merupakan kumpulan dari tiga lagu tradisional yang dinyanyikan di daerah Kusatsu Onsen.
"Yumomi "
Di Netsu-no-yu, terletak tepat di sebelah Yubatake, Anda dapat melakukan Yumomi. Perhatikan dan belajar bagaimana melakukan seni Yumomi.
Terdapat 6 pertunjukan Yumomi setiap hari, dan pada saat pertunjukan ini, terdapat kesempatan bagi Anda untuk mencobai yumomi.
Dalam pertunjukan yumomi, jumlah pengunjung yang diberikan kesempatan untuk melakukan yumomi dibataskan menjadi 40 orang. Tetapi, pada saat akhir pekan atau hari libur, acara Yumon Experience Event diadkaan, dan pada saat ini, semuanya diberikan kesempatan untuk melakukan yumomi.
Yumomi viewing
・Kapan: Setiap hari (Kemungkinan tertutup karena perawatan pemandian air panas)
・Jam: 9:30a.m.,10:00a.m., 3:30p.m., 4:00p.m., 4:30p.m
・Biaya: ¥600 untuk dewasa, ¥300 untuk anak
Yumomi experience
・ Kapan: Sabtu, Minggu dan hari libur (Kemungkinan tertutup karena perawatan pemandian air panas)
・ Jam: 11:30a.m. – 2:00p.m. (Registrasi terakhir pada 1:45p.m.)
・ Biaya: ¥250
Tiga Pemandian Umum Besar di Kusatsu
Terdapat banyak pemandian di Kusatsu, dan Anda mungkin akan kesulitan memilih pemandian yang ingin Anda cobai. Jika Anda tidak tahu harus ke mana, Anda disarankan untuk kunjungi tiga pemandian umum besar.
Ketiga pemandian ini adalah Otaki-no-yu, Goza-no-yu dan Saino-kawa Rotemburo.
Anda dapat membeli tiket yang dapat mengakses ketiga pemandian ini untuk harga yang lebih murah dibandingkan dengan membeli tiket ini satu per satu. Jika Anda pergi ke tiga pemandian ini, Anda akan mendapat sertifikat penyelesaian.
Santo Meguri Tegata Pass
Dengan Santo Meguri Tegata Pass, Anda dapat mengunjungi tiga pemandian umum besar untuk harga yang lebih murah dibandingkan dengan membeli setiap tiket pemandian secara terpisah.
Jika Anda membeli tiket secara terpisah, Anda akan membayar ¥2,100 untuk dewasa dan ¥1,000 untuk anak. Dengan tiket ini, Anda dapat mengunjungi ke tiga pemandian umum ini untuk ¥1,600 untuk dewasa dan ¥700 untuk anak. Hari pengunjungan untuk tiket ini tidak ditentukan, jadi Anda dapat mengunjunginya kapan saja.
Acara
Lilin Yubatake “Cahaya Mimpi” (Setiap bulan)
Pada acara ini, tangga dari Yubatake ke Kuil Kosenji dihiasi dengan 1,200 lilin. Dari atas tangga, Anda dapat melihat Yubatake yang diterangkan dengan lilin, dan memberi pemandangan yang romantis.
Acara ini biasanya diadakan pada akhir pekan, dan dapat dibatalkan karena cuaca yang buruk (meskipun hal ini langka) . Anda dapat cek kalender acara online.
Akses
Stasiun terdekat: Kusatsu Onsen Bus Terminal (Halte)
Dari Shinjuku Station
【Shinjuku Sta.】Highway Bus Joshu Meguri / for Kusatsu Onsen
→【Kusatsu Onsen Bus Terminal】
Dari Maebashi Station
【Maebashi Sta.】JR Ryomo Line / for Takasaki
→【Shin Maebashi Sta.】JR Agatsuma Line / for Manza
→【Naganoharakusatsuguchi Sta.】JR Local Bus / for Kusatsu Onsen
→【Kusatsu Onsen Bus Terminal】
Habiskan Beberapa Hari Bersantai di Kusatsu Onsen!
Anda dapat sampai ke Kusatsu dalam 4 jam (bus) atau 3 jam (kereta) dari Tokyo. Meskipun Anda dapat mengunjungi Kusatsu dan kembali lagi ke Tokyo dalam hari yang sama, Anda disarankan untuk habiskan satu atau dua malam di sini jika Anda ingin bersantai dan menikmati Kusatsu Onsen sepenuhnya.
Jika Anda menginap untuk beberapa malam, Anda dapat melihat light-up Yubatake dan jalan-jalan dengan santai.
Information
Kusatsu, Kusatsu-machi, Agatsuma-gun, Gunma
0279-88-3722
Berbeda setiap fasilitas
Berbeda setiap fasilitas
Berbeda setiap fasilitas
Berbeda setiap fasilitas